Mengenal Beberapa Tipe-Tipe Tabel pada MySQL Server

Database Management System (DBMS) versi MySQL Server mempunyai beberapa tipe-tipe tabel yang sering kita gunakan sebagai database dalam pembuatan sistem. Dibawah ini admin akan menguraikan secara singkat tipe-tipe tabel pada MySQL Server

MyISAM
Untuk jenis tipe tabel yang satu ini memiliki kestabilan, akselerasi dalam memproses record-record yang terdapat didalamnya. Pada saat tabel jenis ini melakukan penerimaan data dari suatu aplikasi, maka secara otomatis akan mengarahkan jenis-jenis karakter yang diterima kedalam beberapa tipe, diantaranya sebagai berikut

1. MyISAM Static
Penentuan semua jenis kolom pada suatu tabel dengan ukuran yang tetap (tatic). Dengan kata lain, tidak ada kolom yang memiliki tipe seperti VARCHAR, Text, Blob dan lain-lain, maka dengan sifatnya yang fixed lebih cepat, aman dan stabil.

2. MyISAM Dynamic
Pada tabel MyISAM Dynamic ini memiliki tingkat flexibilitas pada setiap kolom-kolomnya. Keutungan utama dari jenis ini adalah ukuran yang dinamis. Jadi sifatnya lebih efektif karena ukuran data (file) menyesuaikan isi dari masing-masing kolom (field).

3. MyISAM Compressed
Untuk tabel jenis ini berfungsi merubah ukuran menjadi lebih kecil dari penggabungan kedua jenis tabel diatas yaitu MyISAM Static dan Dynamic dengan menggunakan perintah myisamchk. Tentu hasilnya lebih kecil dari segi ukuran akan tetapi tabel yang terkompresi tidak dapat operasikan untuk Insert, Update, dan Delete.

InnoDB
Tipe ini memiliki beberapa keunggulan, yaitu:
1. Mendukung transaksi antar tabel.
2. Mendukung row-level-locking.
3. Mendukung Foreign-Key Constraints.
4. Crash recovery.

HEAP
Untuk tipe tabel jenis ini tidak melakukan / menerima record ke hardisk (media penyimpanan) melainkan hanya menyimpan sementara pada RAM (Random Access Memory) komputer. Setelah koneksi MySQL Server terputus data yang awal tersimpan pada RAM akan terhapus secara otomatis.

BDB
Untuk jenis tipe tabel yang satu ini dalam penggunannya belum maksimal akan tetapi mempunyai kemiripan dengan tipe InnoDB.

Archieve
Tipe ini digunakan untuk menyimpan tabel yang terkompresi, dimana biasanya digunakan dalam proses backup.

CSV
Merupakan tipe tabel untuk menyimpan data dalam bentuk file text yang dibatas dengan koma (delimiter).

NDB
Tabel MySQL Cluster

Federated
External Tables

Cukup sekian dari rincian-rincian tabel untuk tipe database MySQL Server yang dapat admin uraikan semoga dapat menambah wawasan dan pengetahuan bagi pembaca sekalian.

Related

MySQL Server 4423172442259569040

Post a Comment

  1. Makasih gan atas ilmu tentang Tipe-Tipe Tabel pada MySQL Server...ane jdi lebih tau dan mengerti...trus smngat berbagi gan,,,

    Kunjungi website saya ya : https://faiz4l.mahasiswa.atmaluhur.ac.id/ dan website kampus saya : http://www.atmaluhur.ac.id

    ReplyDelete

Perhatian !!
- Berkomentarlah dengan menggunakan bahasa yang baik dan sopan dan sesuai topik pembahasan
- Dilarang menjadikan referensi artikel web ini tanpa menyertakan sumbernya

emo-but-icon

Terbaru

Random Artikel

Memuat...

Contact Us

Name

Email *

Message *

item