Cara MengConvert Extensi Image File dengan VB6
https://carakuvb6.blogspot.com/2017/12/cara-mengconvert-extensi-image-file-dengan-vb6.html
Hai sahabat programmer vb6 semuanya kali ini admin akan membahas tentang bagaimana caranya mengconvert extensi data file bertipe image dengan menggunakan Microsoft Visual Basic 6.0 dan extensi image yang digunakan pada sourcode ini adalah BMP, JPG, GIF, PNG dan TIF. Langsung saja ke pokok pembahasan buka Microsoft Visual Basic 6.0 - StandartEXE - Form kemudian tambah dan aturlah tata letak beberapa komponen-komponen yang dibutuhkan seperti CommandButton, ImageBox dan Microsoft Common Dialog Control pada form yang telah kita buat
Tambahkan sintak dibawah ini pada CommandButton Open Image
Dim Path$
Dim Filename$
On Error Resume Next
CommonDialog1.DialogTitle = "Open Image"
CommonDialog1.Filter = "Bmp (*.bmp)|*.bmp|Gif(*.gif)|*.gif|Jpg (*.jpg)|*.jpg|Tif (*.tif)|*.tif|Png (*.png)|*.png"
CommonDialog1.ShowOpen
Filename$ = CommonDialog1.Filename
Image1.Picture = LoadPicture(Filename$)
Image1.Refresh
txtheight.Text = Image1.Height
txtwidth.Text = Image1.Width
Kemudian pada CommandButton Convert Image to ...
Dim Path$
Dim Filename$
On Error Resume Next
CommonDialog1.DialogTitle = "Convert Image to..."
CommonDialog1.Filter = "Bmp (*.bmp)|*.bmp|Gif(*.gif)|*.gif|Jpg (*.jpg)|*.jpg|Tif (*.tif)|*.tif|Png (*.png)|*.png"
CommonDialog1.ShowSave
Path$ = CommonDialog1.Filename
Call SavePicture(Image1, Path$)
Simpan dan RUN/F5, klik tombol Open Image kemudian cari gambar pada pc agan dengan memilih extensi file gambar tersebut, setelah ketemu kemudian Open maka gambar akan tampil pada ImageBox. Untuk kali ini admin mencari tipe gambar berektensi JPG seperti gambar dibawah ini
Kemudian klik tombol Convert Image to... maka akan keluar kotak dialog dan jangan lupa pilih ektensi file hasil convertnya dan untuk kali ini admin akan mengconvert menjadi PNG. Pilih path dimana file hasil convert akan diletakkan kemudian klik SAVE. Cari file hasil convert diatas klik kanan pada file hasil convert pilih menu properties
Sangat mudah bukan untuk memanipulasi ekstensi data bertipe image, untuk lebih detailnya sourcode Cara MengConvert Extensi Image File dengan VB6 bisa didownload di LINK INI dan semoga artikel ini dapat bermanfaat
Perhatian !!
- Berkomentarlah dengan menggunakan bahasa yang baik dan sopan dan sesuai topik pembahasan
- Dilarang menjadikan referensi artikel web ini tanpa menyertakan sumbernya